PSBG “Pangudi Luhur


PSBG Pangudi Luhur merupakan tempat kegiatan bagi guru di Gugus 01 untuk pusat informasi, pertemuan, pengembangan profesi, dan produksi.


PSBG (Pusat Sumber Belajar Gugus) ini terletak di SD Inti, yaitu SDN Kutorejo I, Jl Supriadi Nomor 04 Kertosono Nganjuk. Ia dibangun sebagai tempat berkreasi, mengasah diri dalam rangka pengembangan profesi keguruan.

PSBG Pangudi Luhur memiliki fasilitas yang hampir lengkap. Mulai dari gedung yang cukup memadai, ruang ber-AC, koleksi bacaan dan koleksi lain yang sangat dibutuhkan oleh guru. Di sana tersedia buku ilmiah, ensiklopedi, domlak/juklak dan contoh-contoh dokumen terkait dengan pembelajaran dan pengelolaan sekolah. Koleksi lain berupa media/sumber belajar yang tergolong Media Kategori 1 (K-1), yaitu kelompok peralatan yang diberi oleh pemerintah maupun bantuan dari DBE2; K-2, yaitu kelompok media yang dapat kami beli di pasaran; dan tak kalah pentingnya K-3, yaitu media hasil ciptaan kami sendiri atau APM (alat peraga murah).

“ PSBG kami dilengkapi fasilitas internet dan peralatan ICT yang memadai, yang hampir semuanya merupakan bantuan hibah dari DBE2.” Kata Ibu Salis manajer PSBG. “Dengan peralatan ini kami dengan cepat dapat mengakses informasi-informasi terkini seputar pendidikan dan pembelajaran. Misalnya, kami sudah mengetahui lebih dahulu informasi terkait dengan UASBN, kisi-kisi soal, dan lain-lain, sebelum Dinas Pendidikan menginformasikan kepada kami. “ sambungnya.

Setiap hari para guru dapat berkunjung ke PSBG untuk berbagai keperluan. Mereka dapat memanfaatkan internet dan ICT untuk berkomunikasi lebih luas melalui email, Blog, dan jejaring social seperti: face book, netlog, friendster, dan lain-lain. Mereka juga bisa chatting melaui Yahoo massager, MIRC, dan lain-lain.

“PSBG kami terus berkembang karena di-suport oleh semua anggota gugus dan Komite Sekolah” begitu kata Ibu Suwartiningsih Ketua Gugus 01 Kertosono.

date Minggu, 14 Februari 2010

0 komentar to “Warta Luhur 1”

Leave a Reply: